Get 4Shared Premium! TrialPay Referral Program

Jumat, 30 Maret 2012

Gitar Fender signature


Gitar Fender signature Eross Candra akan dirilis sekitar 3 minggu lagi. Menurut gitaris Sheila on 7 itu gitar tersebut akan dibanderol dengan harga kurang lebih sekitar Rp 3 juta.
"Menurutku harganya cukup masuk akal. Misalkan aku ngejar feel seperti itu, dari gitar Fender aku beli terus aku upgrade itu pasti lebih mahal. Ngejar upgrade dengan basic Fender bisa habis 10 sampai 15 juta," ujar Eross
Eross memang benar-benar memberikan sentuhan spesial pada gitar tersebut. Ia mengejar sound persis dengan keinginannya lewat gitar yang diproduksi di Cina tersebut.
"Aku survei puluhan tahun untuk ini. Gitar ini bukan cuma mainan. Ini barang profesional," jelasnya.
Beberapa hari lalu Eross telah menerima contoh gitar tersebut. Ia pun melakukan test drive dan semua sudah sesuai dengan harapannya. Begitu mendapatkan gitar tersebut dan ganti senar, Eross langsung membawanya untuk manggung. Tapi kenapa memilih dibuat di Cina? Bukankah buatan Indonesia kabarnya jauh lebih bagus?
"Kalau soal itu, nanti bisa dibuktiin sendiri. Ada jaminan nama aku di situ. Aku bukan pemain Fender baru dan aku nggak mau main-main," tegasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar