Get 4Shared Premium! TrialPay Referral Program

Minggu, 28 Agustus 2011

Superman Is Dead unplugged


Enam belas tahun sudah Superman Is Dead mengukir jejaknya dalam ranah musik Tanah Air. Pastinya juga ada sesuatu yang spesial dalam sebuah perayaan, termasuk juga dalam ulang tahun band asal Bali ini. Kali ini perayaan tersebut akan hadir dengan sebuah pertunjukan dari SID yang sangat spesial yakni dengan format akustik.
“Iya benar SID akan main dengan format akustik. Sebuah sesi yang pastinya baru pertama kali kami jalani. Buat saya probadi pasti akan jadi seru sekali karena memang ini adalah sesuatu yang baru dan menjadi tantangan tersendiri buat kami bertiga, bagaimana caranya membawakan lagu-lagu SID dengan format akustik,” ujar Jerinx sang drummer
Lepas dari itu, usia 16 tahun boleh jadi masih terbilang bagi sang drummer. Nggak mau terpaku dengan sebuah perayaan ulang tahun semata, Jerinx mengungkapkan jika masih banyak lagi yang harus difokuskan terlepas dari usia.
“Buat saya pribadi usia 16 tahun itu masih sangat muda. Saya mengibaratkannya seperti anak remaja yang baru belajar menggunakan lipstick. Masih banyak yang harus dihadapi terlepas dari usia yang SID pijaki sekarang. Hehe..” ujarnya lagi sambil tersenyum.
Penasaran dengan aksi akustik mereka? Langsung sambangi saja Rock Bar, Bali hari Kamis (18/8) kwmarin dengan HTM 350ribu Rupiah di mana 50ribu dari setiap tiket akan disumbangkan ke Panti Asuhan Sanatama Dharma di Bali Utara.

Long Live My Family The Movie


Endank Soekamti kini memang tengah sibuk menggarap proyek film mereka, Long Live My Family The Movie . Selain proses syuting, salah satunya adalah mencari lagu-lagu yang akan dijadikan soundtrack dari film tersebut. Baru-baru ini sang empunya film, Erix Soekamti mengumumkan jika dirinya mengajak band atau musisi lain untuk mengirimkan lagu yang nantinnya akan diseleksi dan menjadi soundtrack film ini. Kurang lebih, beginilah persyaratannya :

- lagu yang ada bertempo pelan, sedang dan cepat.

- nggak terikat dengan label manapun

- lagu yang dikirimkan belum pernah edar di pasaran

- lagu tersebut dikirim dalam format mp3.

- profil dan foto terbaru dari kalian (band atau musisi).

Lagu dan profil bisa langsung kalian kirimkan ke radiosoekamti@yahoo.com hingga batas waktu 30 September 2011 mendatang. So, buruan deh ikutan!

Studio budjan


Sekolah musik milik gitaris grup band GIGI (Music School of Indonesia) Dewa Budjana kemalingan pada Sabtu dini hari, 30 Juli 2011. Budjana terkejut dengan berita yang beredar.
Sekolah yang terletak di Jalan Iskandar Muda nomor 18B, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, merupakan sebuah rumah toko di mana sekolah milik Budjana berada di lantai tiga hingga lantai lima. Adapun lantai dua diisi studio rekaman milik Hermawan. Ketika ditanya, apakah ada kemungkinan kejadian tersebut dilatar belakangi persaingan bisnis yang tidak sehat, Budjana tidak mau berkomentar. Ia mengaku tidak berpikir sampai sejauh itu.
Meski telah kehilangan, Budjana tidak berencana melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. Menurutnya hal itu tidak akan mengembailkan barang yang sudah diambil orang lain dari tangannya.

Tendangan dari langit


Kotak udah ngerilis single terbarunya ke radio yang berjudul "Tendangan Dari Langit" yang merupakan single terbaru yang jadi soundtrack untuk film yang berjudul sama yaitu Tendangan Dari Langit.
Nah,kemarin, diketahui lewat akun twitter @WarnerMusicID yang merupakan twitter perusahaan rekaman yang menaungi Kotak ini ngasih tau kalo Kotak lagi syuting klip barunya.
Kotak Syuting klipnya itu di Gelora BUng Karno pada hari minggu kemarin dan syuting dimulai dari sekitar jam 9 pagi.
FYI, Tendangan Dari Langit adalah sebuah film yang disutradarai sama Hanung Bramantyo dan dibintangi juga oleh Irfan Bachdim.

Bursa kaset bekas


Kata siapa kaset itu udah gak laku lagi dipasaran. Bahkan kaset bekas juga masih banyak dicari oleh orang banyak. Buktinya? Dateng ajah ke sentra penjualan kaset bekas di Cihapit Bandung. Disitu masih banyak orang yang memburu kaset-kaset bekas. Cihapit itu hampir mirip seperti Jl Surabaya di Jakarta.
Nah menurut informasi, kalo kaset-kaset bekas itu bisa dijual dari harga 5 ribu rupiah bahkan sampe 60 ribu rupiah. Harga yang lumayan ditengah harga kaset yang mungkin sekarang ini udah gak berharga bahkan harga CD ajah udah nampaknya gak berharga sekarang ini.
Ternyata pembeli kaset bekas itu adalah kolektor yang tahu barang dan nilai jual kaset. Bahkan yang datang ke Pasar Kaset Bekas Cihapit ini bukan orang bandung saja, tapi juga dari Jakarta, Surabaya dan luar kota lainnya.
Walaupun industri musik fisik Indonesia lagi turun banget. Tapi penjualan kaset bekas di Cihapit bisa ngasih keuntungan yang lumayan buat penjualnya.
Kaset yang mahal itu rata-rata lagu hits milik musisi dalam dan luar negeri di era 70-an. Lagu bule yang paling diincar antara lain Rolling Stones, Led Zeppelin, Deep Purple. Untuk lagu Indonesia yakni Farid Hardja, Gito Rollies, dan Dedi Stansah.
Ada yang punya koleksi juga??? silahkan kalo mau dijual. Kalo nyari di bandung ada di Jl. Cihapit atau di Jl. Dipatiukur Di depan Pom Bensin.

Kerispaih siap album baru


Setelah mutusin buat memecat vokalis mereka, Kerispatih akhirnya mendapatkan vokalis baru yang juga merupakan Jebolan Indonesianidol sama seperti Sammy.
Dan setelah merilis beberapa single untuk pemanasan dengan vokalis baru, ternyata diam-diam Kerispatih tuh lagi nyiapin materi-materi untuk album baru Kerispatih.
Dan sekarang diumumkan kalo 13 lagu bakalan masuk ke album ke-7 Kerispatih yang rencananya bakalan rilis bulan oktober 2011 mendatang.
Untuk lebih fokus buat album, sekarang ini Kerispatih mencoba untuk mengurangi kegiatan off-air-nya dan lebih menyibukan diri buat menyelesaikan album yang baru tergarap sebanyak 50% ini.

Tribute to KLa Project


KLa Project emang adalah salah satu grup band legend di Blantika musik Indonesia. Dengan lagu-lagu hits-nya, KLa Project sempet jadi yang sangat sukses di sepanjang era 90-an.
Hits seperti "Menjemput Impian", "Tak Bisa Kelain hati". "Yogyakarta" dan lainnya sangat sukses dan hampir anak muda era 90-an hafal dengan lagu-lagu itu.
KLa Project terakhir merilis album tahun 2010 kemarin yaitu album "Exxelentia" yang dirilis bersamaan dengan tur reuni yang digelar di beberapa kota di Indonesia.
Nah, tahun 2011 ini, KLa Project yang membuat KLa Corp bekerjasama dengan banyak musisi akan merilis album "Tribute to KLa Project."
Di album ini, lagu-lagu lawas KLa Project bakalan dinyanyiin ulang tapi sama musisi / grup band / penyanyi lain semuanya.
Maliq n' D'essentials, RAN, Pongki Barata, Ungu, The Upstairs dan masih banyak lainnya adalah musisi yang bakalan ikut ngeramein album "Tribute To KLa Project".
Walau belum tau kapan rilisnya, tapi yang pasti diharapkan pada bulan Agustus 2011 ini semua master dari semua artis yang mendukung sudah bisa masuk ke pihak KLa Corp nantinya.

Thrilla in Manila



Pee Wee Gaskins Gelar Tur Tiga Hari di Ibu Kota Filipina
Band pop punk asal Jakarta, Pee Wee Gaskins, dipastikan akan menghibur para penonton Filipina, tepatnya ibu kota Manila, dalam rangkaian tur tiga hari sejak hari Kamis (25/8) besok hingga Sabtu (27/8). Tur mereka kali ini diberi tajuk Thrilla in Manila.
Thrilla in Manila ini diawali dengan undangan tampil sebagai headliner di sebuah festival musik tahunan Filipina, Sonic Boom Shockwave, pada 27 Agustus nanti di Makati City, Manila. Undangan tersebut datang langsung dari seseorang dengan nama Alex Lim, yang tak lain dan tak bukan merupakan petinggi festival tersebut. Selain itu, Lim juga memiliki acara radio alternatif yang memiliki banyak pendengar di sana.
“Awalnya dari Jakarta Jam 2010. Alex Lim kebetulan menonton Pee Wee Gaskins waktu itu dan dia suka. Dochi (pemain bass) dan Lim pun terus berkomunikasi lewat e-mail. Lim juga kerja sebagai DJ untuk sebuah stasiun radio di Filipina dan memiliki acara radio sendiri. Di sana dia memutar lagu-lagu dari Pee Wee Gaskins. Eh, responnya bagus. Banyak yang request,” jelas Sarwono K. Bawono, akrab dipanggil Bowo, selaku manajer Pee Wee Gaskins ketika ditemui di Rolling Stone.
Bowo melanjutkan, “Malah, ada band-band di sana yang membawakan ulang lagu berbahasa Inggris milik Pee Wee Gaskins di berbagai acara musik. Jadilah Lim memutuskan untuk mengundang Pee Wee Gaskins di Sonic Boom Shockwave.”
Dalam tur Thrilla in Manila ini mereka juga akan menjadi headliner di Sonic Boom Shockwave, Pee Wee Gaskins juga akan tampil di dua tempat lain sebagai ajang pemanasan, yaitu Saguijo Cafe, Makati pada 25 Agustus dan 19 East, Muntinlupa City pada 26 Agustus.
Sonic Boom Shockwave tahun ini merupakan kali kelima festival tersebut diadakan. Dan kali ini, festival yang disponsori oleh Jack Daniel’s, Built by Sonic, dan JB Music ini akan diadakan di tiga titik sekaligus, yaitu di Katsu Japanese Grill, Craft Pub & Grill, dan Amber Ultra Lounge. Tiga tempat tersebut berlokasi di satu pusat hiburan yang sama, yaitu di Fort Entertainment Center, Bonaficio Global City, Taguig.
Selain Pee Wee Gaskins, Sonic Boom Shockwave kali ini juga akan menampilkan Amterible dari Singapura dan sejumlah band lokal Filipina, seperti Urbandub, Faspitch, Typecast, Hilera, Taken by Cars, Salamin, Intolerant, December Avenue, dan masih banyak lagi.

Sabtu, 27 Agustus 2011

Audiojet Rilis Single 'Semua Ada Seninya'


Pecahan band Radja ini masih fokus promo lagu dalam album perdana mereka berjudul self titled. Single jagoan lainnya berjudul Semua Ada Seninya sudah rilis di radio.
Audiojet yang digawangi oleh Jerome (vokal), Dendy (gitar), Indra (bas), Krisna (gitar), dan Seno (drum) sebelumnya sudah memuntahkan amunisi beberapa lagu diantaranya Separuh Hidup, Laki-Laki, dan Kecubung Cinta.
Menyinggung single terakhir dari kuintet ini, Jerome membeberkan penggarapan singlenya yang berlangsung cepat.
“Untuk proses pembuatan cenderung tidak terlalu lama, karena single ini memang sudah ada sebelumnya. Jadi kami hanya perlu rembukan untuk aransemen dan nuansa instrumen yang bisa sesuai dengan tema judul single Semua Ada Seninya,” kata Jerome saat ditemui di kantor Arka Music Indonesia di Graha Aktiva, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Musik rock yang mereka usung ternyata mendapat sambutan yang positif dari penggemar. Hal itu membuat mereka sibuk memenuhi undangan tampil dari panggung ke panggung.
“Alhamdulilah memang ada kesibukan untuk permintaan manggung belakangan ini, tapi kami selalu komit untuk menyisihkan waktu untuk masuk studio dan berkreasi terus,” lanjut Jerome.
Single yang diluncurkan bertepatan dengan bulan puasa, memang tidak tercium aroma lagu religi di singlenya. Indra menjelaskan, di lagu terbarunya ini terdapat motivasi bagi yang merasakan hidup ini tidak adil.
“Untuk Religi sih tentu tidak juga, single ini lebih kepada memberikan motivasi kepada setiap individual yang memang merasa kehidupan ini kurang adil, atau terlalu susah, atau bentuk bentuk realita lainya yang ada dikehidupan, intinya didalam kehidupan ini harus ada seninya,” tutur Indra.
Audiojet pernah tampil di ajang musik rock terbesar se-Asia Tenggara, Java Rockingland 2010.

NKRI harga mati


Musisi Ahmad Dhani menebarkan rasa nasionalisme kepada masyarakat Indonesia melalui lagu ciptaannya berjudul NKRI Harga Mati.
Lagu tersebut akan melantun pertama kali pada hari ini, sebagai peringatan kemerdekaan RI ke-66 di salah satu stasiun televisi swasta.
"Lagu ini cukup menghentak bukan di musiknya tapi di liriknya juga," tutur Ahmad Dhani.
Pentolan Dewa 19 itu menuturkan, bangsa Indonesia harus kembali digugah seiring lunturnya semangat kebangsaan. Bisa dilihat dari perilaku korupsi yang sudah parah, tentunya akan menyuburkan kemiskinan. Tak heran banyak masyarakat yang kecewa dan ingin memisahkan diri dari NKRI.
"Ya saya rasa sih kondisi Indonesia harus diingatkan melalui lagu baru saya. Mungkin ini bisa mengingatkan kita bahwa ini adalah negara kesatuan Republik Indonesia," ujar Dhani.
Lanjutnya, proses pembuatan lagu NKRI Harga Mati terinspirasi dari Pancasila."Lagunya berdasarkan Pancasila, tidak berdasarkan paham-paham yang lain selain Pancasila," tandas mantan suami Maia Estianty itu.

kritik dari pengikut tweet


Banyak orang yang masih penasaran kenapa Anji memilih mendaur ulang lagu Ternyata Cinta milik Padi, daripada menyanyikan sendiri lagu ciptaannya. Berikut adalah alasan Anji.
"Alasannya adalah karena gue merasa berterimakasih kepada Piyu sebagai produser Drive, yang pertama kali mengangkat Drive," ungkap Anji
Bagi mantan vokalis Drive ini, Piyu adalah sosok seorang pengarang dan penulis lagu yang sangat berpengaruh baginya. Dan Piyu juga dianggap sebagai orang yang memberikan inspirasi.
"Dia salah satu inspirasi gue. Bisa lah gue kalau cuma bikin lagu sendiri.
Gue pertama kali menjadi vokalis, gue membawakan lagu Padi," lanjutnya.
Anji juga bercerita bahwa ada beberapa orang yang mengkritiknya ketika dia membawakan lagu Padi, yang menganggap dirinya tidak kreatif membawakan lagu orang lain.
"Dia (pengkritik) itu enggak pernah mengikuti Tweet gue dan dia enggak mengikuti proses karya gue yang jauh lebih meledak, karena ide gue sekarang luar biasa buat diri gue sendiri," imbuh Anji

Tina with D'Girl


Tina Toon bersama keempat temannya membentuk girlband yang diberinama Tina with D'Girl dengan singel pertama mereka Cinta Buta.
"Sebenarnya ini terbilang spontan. Kebetulan ulang tahun ke 18, kenapa enggak sekalian syukuran dan perkenalin D'Girls," tuturnya,
Penyanyi yang melejit lewat lagu Bolo-Bolo itu mengaku tidak mau ambil pusing bila ada yang menyatakan pembentukan Tina with D'Girl hanya ikut-ikutan trend boyband dan girlband yang mulai menjamur di belantika musik Indonesia.
"Kita melakukan yang terbaik. Justru semakin banyak diomongin, makin naik. Terserah dibilang dompleng, yang penting sudah berusaha," tegasnya.
Untuk proyek ke depan, D'Girl diakui Tina mendapat tawaran terlibat penggarapan film yang saat ini tengah dalam proses persiapan syuting. "Selain main, lagu kami juga akan dijadikan soundtrack film. Aku optimistis kehadiran D'Girl dapat diterima masyarakat," paparnya.
Penyanyi yang digosipkan menjalin kasih dengan personel SM*SH, Rafael, itu berharap single Tina with D'Girl dapat diterima masyarakat. "Kami yakin banyak yang dukung. Kami makin semangat dan enggak menyangka sudah ada yang ngefans" tandasnya.

malam dana utk utha


Kondisi artis dan penyanyi senior Utha Likumahuwa masih memprihatinkan. Pelantun 'Esok kan Masih Ada' di era 90an itu masih kekurangan dana untuk operasi sekitar Rp300 juta lebih. Sejumlah pegiat seni akan menggelar malam dana untuk 'Bung Utha.'
"Pasca kejadian di Pekanbaru, tidak ada uang lagi. Operasinya saja Rp300 juta. Belum lagi perawatan di ICCU satu malam Rp1,5 juta," kata Kartika Djoemadi, koordinator Charity Night-Melody for Utha, Minggu 21 Agustus 2011.
Maka itu, Kartika dan sejumlah rekan seprofesi akan menggelar malam dana untuk Utha Likumahuwa. Rencananya, acara itu akan digelar pada Rabu malam 24 Agustus 2011 di Bloeming Cafe, FX Center, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan. Acara akan dimulai sejak pukul 19.00 sampai 22.00 WIB.
Sejumlah artis dan beberapa tokoh dari berbagai kalangan akan turut serta. Menurut Kartika, artis-artis yang mengisi acara juga rela tidak dibayar demi Utha. Mereka yang akan berpartisipasi yakni, Raja Sapta Oktohari, Tedjodiningrat, Soetrisno Bachir, Adjie Soetama, Ikang Fawzi, Memes, Addie MS, Rida, Oddie Agam, Mus Mudjiono, Iis Sugianto, Lilo KLA, Andre Hehanusa, Glen Fredly, dan Edo Kondologit.
"Semuanya tidak ada yang dibayar. Nanti di acara itu juga akan digelar lelang lagu Utha," kata wanita yang pernah dilaporkan anggota DPR asal Fraksi Gerindra, Noura Dian Hartarony ini.
Menurut Kartika, acara penggalangan dana untuk Utha juga pernah dilakukan artis-artis dari Indonesia Timur. Tapi dana yang terkumpul saat itu dirasa masih kurang untuk membiayai pengobatan Utha.
"Teman-teman artis Maluku sudah mengumpulkan Rp95 juta. Tapi masih kurang," kata wanita yang akrab disapa Deedee ini. Kartika pernah menjenguk Utha di kediamannya di kawasan Ciputat. Menurut Kartika, kondisinya memprihatinkan.

Rabu, 24 Agustus 2011

mahadewa siap rilis


Mahadewa, proyek anyar Ahmad Dhani yang menggunakan Judika sebagai vokalisnya ini ternyata lagi ngebut ngerjain materi yang nantinya bakalan dimasukkan kedalam album MAHADEWA perdana.
Nah di album MAHADEWA nanti, bakalan ada lagu-lagu lama milik Dewa 19 yang dinyanyiin pada era Ari Lasso masih jadi Vokalis Dewa 19 yang bakalan di rekam ulang dengan suara Judika. Ditambah dengan beberapa lagu baru yang diciptakan sama Ahmad Dhani.
Total 10 lagu bakalan ada dialbum MAHADEWA nantinya. Dan sekarang, penggarapannya udah sekitar 60%. Dan rencananya, album Mahadewa ini bakalan rilis pada bulan September 2011 tapi belum pasti tanggal berapa rilisnya.

Garasi kembali


Fedi Nuril sekarang ini baru kembali lagi ke dunia musik bersama dengan Garasi setelah GARASI ditinggal oleh vokalisnya AIU yang mutusin buat berkonsentrasi dengan musik solonya bahkan sampe pergi ke Jepang.
Nah setelah comeback bersama Garasi dan dua personil baru, Fedi Nuril ternyata sempet bilang penyataan mengejutkan yaitu dia siap untuk stop akting.
Pernyataan itu disampaikan oleh Fedi Nuril berkaitan dengan sekarang konsentrasi dan fokus dari Fedi Nuril adalah GARASI. Apapun itu karirnya, Fedi Nuril siap untuk stop dulu demi fokus di GARASI.
Fedi Nuril juga sempet bilang kalo dirinya gak apa-apa harus vakum dari dunia film yang juga sangat berjasa membuat dirinya dikenal oleh orang banyak dan sempet menjadi salah satu aktor dengan bayaran termahal di Indonesia.
Dan dirinya hanya akan mau menerima tawaran untuk syuting film kalo Garasi emang gak ada kegiatan sama sekali. Dan itupun juga bakalan diterima kalo naskah filmnya emak Fedi mau, kalo Fedi gak suka ama naskahnya juga gak bakalan diambil.
Pokoknya, saat ini fokus dan konsentrasi Fedi Nuril hanya untuk GARASI.

drive siapkankan kejutan


Akhirnya setelah 2 bulan lebih, DRIVE ditinggal oleh ANJI dan melakukan banyak audisi. DRIVE secara setengah resmi melaunching vokalis barunya pada hari Senin, 22 Agustus 2011 lalu di 100 radio di seluruh Indonesia.
Launching setengah resmi ini dibuat dalam bentuk pemutaran perdana single terbarunya DRIVE yang berjudul "Pencuri Hati" yang dilagu ini sudah menggunakan suara vokalis baru DRIVE. Dan siapa sich vokalis baru DRIVE ini?
Vokalis baru adalah seorang mantan vokalis band bernama HUMAN yang beberapa tahun lalu sempet menjadi salah satu artis di salah satu major label di Indonesia dan sempet merilis sebuah album. bahkan. Takaeda bersama HUMAN waktu itu sempet berkolaborasi sebanyak satu lagu dengan penyanyi bernama NINDY.
Mungkin banyak yang gak tau juga siapa Takaeda nich. Sabar, DRIVE bakalan secara resmi memperkenalkan Takaeda kepada seluruh pecinta musik Indonesia pada saat perilisan album teranyar DRIVE yang rencananya bakalan dirilis tanggal 28 September 2011 mendatang.
Hmmmm.. seperti apa sich Takaeda? Dan perform live-nya seperti apa?? kita kudu sabar. Tapi kalo mau nyapa Takaeda, boleh coba ajah di twitternya yaitu @takaeda_drive

Pay gandeng Irang


Pay selama ini dikenal sebagai produser dan salah satu personil dari BIP. Nah, sering banget dibelakang layar, Pay akhirnya ingin mencoba lebih eksis lagi dan mutusin buat bikin proyek solo.
Mungkin ini lebih tepatnya gak mau kalah ama personil BIP lainnya yang sekarang sibuk juga ama proyek solo mereka.
Untuk proyek solo kali ini, Pay menggandeng mantan vokalis BIP yaitu IRang dan penyanyi solo cewek pendatang baru yaitu Vanya.
Proyek solo Pay ini dalam bentuk kolaborasi bersama Irang dan Vanya lewat sebuah single yang berjudul "Pas Kena Hatiku" yang lagunya udah diputar secara serentak pada minggu lalu.