Selasa, 28 Februari 2012
Jakarta Rock Fest Japan 2012 Batal
Jakarta Rock Fest Japan 2012' yang rencananya akan digelar di Plaza Barat Senayan pada 4 Februari 2012 kemarin terpaksa batal dilaksanakan. Festival yang menghadirkan band-band Indonesia seperti /Rif, J-Rocks dan Garasi dan juga akan membawa musisi Jepang ke Tanah Air, seperti Show-Ya, Alliance, dan solois heavy metal, Eizo Sakamoto.
Lewat surat elektronik, produser eksekutif Dwi Panji Hermawan pun mengumumkan pembatalan acara tersebut. Ia menjelaskan acara ditunda hingga waktu yang belum bisa ditentukan.
"Saya selaku Produser Eksekutif dari Jakarta Rock Fest 2012 Japan sekaligus Direktur Utama PT Filharmoni Adiwangsa Tunggal, dengan sangat menyesal ingin memberitahukan bahwa event Jakarta Rock Fest 2012 Japan yang rencananya akan diselenggarakan di Plaza Barat Senayan pada tanggal 4 Februari 2012 kami tunda pelaksanaannya (reschedule) sampai batas waktu yang belum bisa kami tentukan, dikarenakan adanya beberapa kondisi yang di luar kuasa kami."
Promotor pun meminta maaf atas batalnya acara tersebut. Namun hingga kini mereka tetap berusaha untuk melaksanakan acara tersebut pada 2012.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar