Kamis, 19 Maret 2009
Meski albumnya belum dirilis, lagu Madu Tiga yang dibawakan oleh Ahmad Dhani sudah menuai kontroversi. Menurut beberapa pihak, lagu yang akan muncul di album terbaru Ahmad Dhani & The Swingers itu dianggap mengampanyekan poligami.
Lagu tersebut menceritakan senangnya beristeri dua. Lagu dengan balutan musik padang pasir itu juga memberikan ”solusi” beristeri tiga bila timbul masalah dengan dua isteri.
Staf Manajemen Republik Cinta, Marisa, menyatakan, penggarapan album mantan suami Maia Estianty tersebut sudah selesai. Kini tinggal menunggu jadwal yang pas untuk dirilis. ”Sudah selesai penggarapannya. Rilisnya nanti, belum tahu. Besok yang jelas rilis album Mahadewi dulu,” kata Marisa.
Single lagu Dhani ini sudah pernah muncul di televisi dan beredar di Internet. Lagu bertema poligami ini merupakan daur ulang dari lagu Madu Tiga yang pernah dipopulerkan oleh P Ramlee pada tahun 1960-an. Marisa belum mau berkomentar tentang kemungkinan lagu tersebut akan menuai protes dari kalangan aktivis perempuan. ”Wah nanti saja. Tunggu saja undangan rilisnya,” kilah Marisa mengakhiri perbincangan.
Lagu tersebut dinilai sangat provokatif. Lagu Malaysia yang didaur ulang pentolan grup band Dewa itu pun diminta tidak beredar. ”Seharusnya dilarang beredar karena ada hak-hak kelompok lain yang dilanggar,” kata Manager Riset LSM Perempuan Kalyanamitra Hegel Terome.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar