Senandung Hati dan Jiwa, album terbaru Naff, bisa dibilang adalah album paling spesial yang pernah dibuat oleh band asal Bandung ini. Selain memuat lagu-lagu hits Naff sepanjang karir mereka, album yang bisa disebut sebagai album 'the best' ini juga memuat lima lagu baru, plus jadi ajang anak-anak Naff untuk uji nyali Uji nyali di sini nggak ada hubungannya dengan nongkrong di Lawang Sewu jam 12 malem, tapi lebih ke pembuktian skill. Gimana nggak? Seluruh album ini direkam secara live, dan hanya satu kali take, di mana Ady (vokal), Dedi (gitar), Ade (gitar), Odeu (bass), dan Hilal (drums) bermain secara akustik di hadapan ratusan penonto. Rekaman live seperti ini menuntut mereka untuk tampil prima dan nggak sekalipun melakukan kesalahan. Ady bahkan mengaku sempat deg-degan sampai nggak bisa tidur, meskipun udah berlatih fisik berminggu-minggu sampai berat badannya turun hampir 10 kg.
Hasilnya? They did it. Sembilan lagu lama yang udah dikenal banyak orang, ditambah lima lagu baru, dalam penampilan akustik, dan direkam secara live, terangkum dengan manis di album Live Accoustic Naff, Senandung Hati dan Jiwa. Lagu Bila Nanti Kau Milikku terpilih jadi singel pertama dan video klipnya yang digarap oleh Abimael Gandy udah bisa kamu liat di televisi.Penampilan live accoustic Naff yang kemudian direkam dalam album ini nantinya bakal disiarin di Indosiar, hari Sabtu 16 Mei jam 22.00. Tapi kalo kelewat nonton, langsung aja cek 2 video penampilan Naff saat launching di Kamasutra hari Kamis (14/5) lalu, di Channel Hai Screen, at
Selasa, 26 Mei 2009
Naff the best
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar